Posting di Tutorial Blogspot
Sobat bisnis corner, tampilan template blog terkadang membuat anda dan pengunjung akan betah berlama-lama nongkrong mencari informasi di blog anda. Orang terkadang menilai dari tampilan awalnya baru kemudian isinya, tapi ini tidaklah mutlak. Yang pasti tampilan template blog anda yang menarik dan indah akan memberikan kesan tersendiri dan nilai tambah bagi blog tersebut. Ketika anda membuat blog, maka anda akan melewati tahap dimana anda disuruh memilih sebuah tampilan template default bagi blog anda. Template default blog sudah disediakan oleh blogspot dengan beberapa variasi template. Dengan template dari blogspot ini yang standar, anda terkadang merasa kurang puas dan ingin mempercantik template blog dengan memakai template dari pihak lain. Nah disinilah kiranya anda perlu mendownload template dari pihak lain untuk dipakai oleh blog anda. Oke,..langsung saja anda ikuti langkah-langkah dibawah ini:
Langkah-langkah mengganti template blogspot :
- Anda perlu login dulu untuk masuk ke account blogspot anda.
- Setelah masuk ke account, Anda masuk ke Dasbor > Tata Letak.
- Jika anda ingin mengganti dengan template default yang lain, klik tab “Pilih Template Baru”, lalu pilih template default yang anda inginkan.
- Jika anda ingin memakai template blog dari pihak lain, maka anda harus sudah mendownload template tersebut.
- Pilih tab “Edit HTML”.
- Sebelum anda mengganti template blog anda, saya sarankan anda menyimpan dulu template blog yang anda pakai saat ini dengan mengklik link “Download Template Lengkap”.
- Setelah itu, carilah file template baru dengan menekan tombol “Pilih”, file template tersebut biasanya berekstensi .xml
- Setelah dipilih, klik “Unggah” dan biasanya terdapat peringatan, baca dengan seksama dan jika anda menyetujui, klik “Konfirmasi dan Simpan”
- Klik “Lihat Blog” dan lihta hasilnya.
Anda bisa mendownload template blogspot secara gratis dengan mencari di goolge pada kata kunci “Download template blogspot”, maka seketika akan muncul ratusan situs yang berisi template-template blogspot . Contoh beberapa situs yang bisa anda download template blogspotnya adalah:
- www.blogtemplate4u.com
- www.freeblogger-templates.blogspot.com
- www.blogger-templates.blogspot.com
- www.eblogtemplates.com
Nah sampai disini saya membagi ilmu tentang cara mengganti template blogspot. Sangat mudah bukan jika mengikuti langkah-langkah di atas, selamat mencoba dan salam sukses selalu.
Bisnis Online Corner
0 komentar:
Posting Komentar