Rabu, 26 Mei 2010

Membuat File Arsip Drop Down

Banyak diantara blogger yang memasang gadget Arsip pada blog mereka, hal ini untuk memudahkan pengunjung dalam berselancar di blog mereka untuk mencari artikel yang diinginkan berdasarkan waktu pemostingan artikel . Biasanya secara default, bila anda memasangkan gadget Arsip pada halaman blog anda, mode Arsip dalam bentu Hierarki. Mode Arsip dalam  hierarki ini akan merepotkan anda jika artikel dalam arsip anda banyak, maka artikel akan ditampilkan memanjang ke bawah. Untuk mengatur Gadget Arsip, anda bisa membaca artikel saya mengenai cara mengatur elemen halaman blogspot.

Ada cara yang lebih baik untuk menampilkan Gadget Arsip pada blog anda, yaitu buat mode Arsip dalam bentuk Drop Down. Dengan mode Arsip seperti ini maka anda tidak akan dipusingkan dengan bentuk arsip yang memanjang kebawah. Untuk mengubah mode Arsip dalam bentuk Drop Down, sebetulnya caranya sangat mudah sekali, saya yakin anda pasti bisa memahaminya. Oke…langsung aja anda ikuti langkah-langkah dibawah ini.
  1. Masuklah kedalam halaman Dasbor Blogspot > Tata Letak.
  2. Tambahkan Gadget Arsip pada lokasi yang anda inginkan.
  3. Klik Edit pada Gadget Arsip anda.
  4. Ganti judul Arsip sesuai keinginan anda.
  5. Kemudian pilih menu Drop Down.
  6. Pada Frekuensi Arsip pilihlah Tiap Bulan,Mingguan, atau Harian.
  7. Klik Simpan jika sudah.
  8. Lihatlah hasilnya
Nah demikian cara untuk mengubah mode Arsip anda ke dalam bentuk Drop Down, dengan mode ini anda lebih menghemat tempat untuk Arsip dan tidak mengganggu penampilan blog anda. Salam sukses selalu.

Bisnis Online Corner

0 komentar:

Posting Komentar

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 
DoFollow

Best Patner

Advertise with IZEA Media

Copyright © 2012. Bisnis Online Corner - All Rights Reserved B-Seo Versi 3 by Bamz Templates